Analisis Konfigurasi Ruang Prasarana Jalur Evakuasi pada Indekost Bertingkat di Kawasan Universitas Bengkulu dengan Metode Space Syntax
##plugins.themes.academic_pro.article.main##
Published
Jan 15, 2025
Abstract
Jalur evakuasi menjadi satu kesatuan yang tersambung dan terintegrasi dengan tingkat keterlihatan dan penanda yang memadai. Untuk menganalisis konfigurasi ruang terhadap aspek integrasi jalur evakuasi pada bangunan indekost bertingkat dilakukan dengan menggunakan metode space syntax. Analisis space syntax ditunjukan untuk mengetahui pola pergerakan pengguna dengan menghitung nilai connectivity (interaksi ruang), integration (kedalaman ruang), choice (kemudahan ruang), step depth (kedalaman jarak dimensi). Pemodelan dengan software autocad dilakukan terlebih dahulu sebelum dianalisis menggunakan software depthmapX. Analisis dilakukan pada 5 sampel indekost pada kawasan Universitas Bengkulu yaitu kost Amanah, pondokan Lematang, Mazer kost, kost Izzah 2 dan pondokan Putri Kimora. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konfigurasi ruang indekost di sekitar Universitas Bengkulu adalah cukup rumit, karena memiliki nilai keterhubungan akses yang rendah dan interaksi ruang yang tidak teratur.
##plugins.themes.academic_pro.article.details##

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Hak Cipta :
Penulis yang mempublikasikan manuskripnya di jurnal ini menyetujui ketentuan berikut:
- Hak cipta pada setiap artikel adalah milik penulis.
- Penulis mengakui bahwa Ranah Research : Journal of Multidisciplinary Research and Development berhak menjadi yang pertama menerbitkan dengan lisensi Creative Commons Attribution 4.0 International (Attribution 4.0 International CC BY 4.0) .
- Penulis dapat mengirimkan artikel secara terpisah, mengatur distribusi non-eksklusif manuskrip yang telah diterbitkan dalam jurnal ini ke versi lain (misalnya, dikirim ke repositori institusi penulis, publikasi ke dalam buku, dll.), dengan mengakui bahwa manuskrip telah diterbitkan pertama kali di Ranah Research.
References
Bahri, S., Ramahwangsa, P. A., Prihatiningrum, A., & Seftyarizki, D. (2022). Kajian aksesbilitas kawasan mikro pada perencanaan rumah sakit Universitas Bengkulu. Jurnal Arsitektur ARCADE, 6(2). https://jurnal.universitaskebangsaan.ac.id/index.php/arcade.
Grahito, K., (2020). Analisis faktor–faktor yang mempengaruhi pemilihan rumah kos di Graha Bangun Harja. Other thesis, Unika Soegijapranata Semarang.
Isya, M., Azmeri., & Hasan, E. I. (2021). Analisis perencanaan dan kelayakan evakuasi vertikal bencana tsunami pada daerah zona merah di Kecamtan Kuta Alam kota Banda Aceh. Jurnal Teknik Sipil (JTS), 10(1).
Perdana, D. D., & Siregar, R. V. (2022). Komunikasi mitigasi bencana oleh BPBD Provinsi Bengkulu pada masyarakat di daerah Aliran Sungai Lemau. KOMUNIKOLOGI: Jurnal Pengembangan Ilmu Komunikasi dan Sosial, 6(1).
Ramawangsa, P. A., Prihatiningrum, A., Besperi. (2020). Kajian kondisi jalur pejalan kaki di dalam kawasan kampus Universitas Bengkulu. Jurnal Ersitektur NALARs, 19(2), 89-96.
Sa'diyah, A. H., Nugroho, R., & Purwani, O. (2019). Space syntax sebagai metode perancangan ruang pada galeri kreatif di kota Surakarta. Jurnal SENTHONG, 2(2)
Seftyarizki, D., Ramawangsa, P. A., Saputri, D. O. (2019). Evaluasi jalur evakuasi bencana kebakaran pada sirkulasi gedung serbaguna UNIB. Jurnal Manajemen Aset Infastruktur & Fasilitas, 3(4).
Septiansyah, A., Ramawangsa, P. A., & Prihatiningrum, A. (2023). Analisis space syntax pada konfigurasi ruang luar perdagangan di pasar Purwodadi Arga Makmur Kabupaten Bengkulu Utara. RUANG: JURNAL ARSITEKTUR, 17(1), 1-8.
Sigarlaki, K. F., Lomban, R., Bilusajang, T. N. D. O., Dwiputri, W. S., Rorong, J. S., & Makalew, F. P. (2022). Identifikasi jalur evakuasi bencana di gedung pusat Politeknik Negeri Manado. Jurnal Teknik Sipil Terapan (JTST), 3(3), 111-120. http://jurnal.polimdo.ac.id/