PENGEMBANGAN E-MODUL TERMOKIMIA BERBASIS INKUIRI TERBIMBING TERINTEGRASI VIRTUAL LABORATORY UNTUK SMA/MA

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Anita Nofrida
Andromeda Andromeda

Abstract

Termokimia merupakan salah satu materi pada pembelajaran kimia kelas XI semester I di Sekolah Menengah Atas (SMA) yang berisi pengetahuan yang berdimensi faktual, konseptual, dan prosedural yang dapat diajarkan dengan metode dan bahan ajar yang bervariasi. Dengan berkembangnya IPTEK dan adanya peralihan media pembelajaran dari bentuk buku ke arah elektronika, serta diterapkannya kurikulum 2013 dibeberapa sekolah, maka bahan ajar berupa modul cetak bisa dikembangkan menjadi lebih interaktif seperti e-modul (Electronic Modul). Pada e-modul dapat diterapkan suatu model pembelajaran yang sesuai dengan tuntutan kurikulum 2013 dan mampu menuntun siswa aktif dalam menemukan suatu konsep. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian dan pengembangan (R&D) dengan model pengembangan 4-D. E-Modul yang dikembangkan divalidasi oleh 3 orang dosen kimia FMIPA UNP dan 2 orang guru kimia SMAN 2 Lubuk Basung. Angket uji praktikalitas dilakukan oleh 2 orang guru kimia SMAN 2 Lubuk Basung dan 26 orang siswa kelas XII IPA 6 SMAN 2 Lubuk Basung. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket validitas dan angket praktikalitas yang hasilnya dianalisis menggunakan formula Kappa Cohen. Hasil uji validitas diperoleh rata-rata momen kappa sebesar 0,87 dengan kategori kevalidan sangat tinggi. Hasil uji praktikalitas terhadap guru diperoleh rata-rata momen kappa sebesar 0,87 dan terhadap siswa sebesar 0,86 dengan kategori kepraktisan sangat tinggi.

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

How to Cite
Nofrida, A. and Andromeda, A. (2019) “PENGEMBANGAN E-MODUL TERMOKIMIA BERBASIS INKUIRI TERBIMBING TERINTEGRASI VIRTUAL LABORATORY UNTUK SMA/MA”, Ranah Research : Journal of Multidisciplinary Research and Development, 1(4), pp. 860-869. Available at: https://jurnal.ranahresearch.com/index.php/R2J/article/view/140 (Accessed: 22November2024).