Pengembangan Jobsheet Berliterasi Kurikulum 2013 Pada Mata Pelajaran Instalasi Penerangan Listrik Kelas XI TKL Di SMK N 1 Bukittinggi
##plugins.themes.academic_pro.article.main##
Published
Feb 4, 2020
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan jobsheet Instalasi Penerangan Listrik (IPL) yang valid, praktis dan efektif serta sesuai dengan kurikulum 2013. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian R&D (Research and Development) dengan model 4D (Define, Design, Develop and Dissaminate). Subjek penelitian siswa kelas XI TKL 2 SMK N 1 Bukittinggi. Penelitian pengembangan ini menggunakan angket validitas, praktikalitas dan efektifitas (rubric). Berdasarkan hasil penelitian, jobsheet yang digunakan dalam kategori sangat valid dengan nilai persentase rata-rata 84%. Uji praktikalitas oleh responden guru mendapat nilai persentase 87% dan responden dari 35 orang siswa mendapat nilai persentase rata-rata 89%. Hasil uji praktikalitas oleh responden guru dan siswa dinyatakan bahwa jobsheet sangat praktis. Uji efektifitas menggunakan penilaian kerja siswa berupa rubric. Dari 35 orang siswa kelas XI TKL 2 SMK N 1 Bukittinggi, 32 orang siswa dinyatakan tuntas dan 3 orang siswa dinyatakan belum tuntas sehingga uji efektifitas mendapatkan nilai persentase rata-rata 91% yang artinya jobsheet yang digunakan sangat efektif. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa jobsheet yang dikembangkan sangat valid, praktis, dan efektif.
##plugins.themes.academic_pro.article.details##
Hak Cipta :
Penulis yang mempublikasikan manuskripnya di jurnal ini menyetujui ketentuan berikut:
- Hak cipta pada setiap artikel adalah milik penulis.
- Penulis mengakui bahwa Ranah Research : Journal of Multidisciplinary Research and Development berhak menjadi yang pertama menerbitkan dengan lisensi Creative Commons Attribution 4.0 International (Attribution 4.0 International CC BY 4.0) .
- Penulis dapat mengirimkan artikel secara terpisah, mengatur distribusi non-eksklusif manuskrip yang telah diterbitkan dalam jurnal ini ke versi lain (misalnya, dikirim ke repositori institusi penulis, publikasi ke dalam buku, dll.), dengan mengakui bahwa manuskrip telah diterbitkan pertama kali di Ranah Research.
References
P. R. Indonesia. 2003. Undang-Undang No. 20 pasal 1 ayat 1 tentang Sistem Pendidikan Nasional.
P. R. Indonesia. 2007. Peraturan Mentri Pendidikan Nasional Nomor 41.
Riduwan. 2010. Belajar Mudah Penelitian Untuk Guru-Karyawan dan Peneliti Pemula.Bandung: Alfabeta.
Sugiyono. 2009. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Sugiyono. 2014. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Sukardi. 2011. Evaluasi Pendidikan Prinsip dan Operasionalnya. Jakarta: Bumi Aksara.