Audit Tata Kelola Informasi Digital Library Universitas Negeri Padang Menggunakan Framework COBIT5 Fokus Domain EDM (Evaluate, Direct and Monitor) Studi Kasus Perpustakaan Universitas Negeri Padang
##plugins.themes.academic_pro.article.main##
Published
Feb 5, 2020
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui persoalan-persoalan layanan IT yang terjadi di perpustakaan UNP, Audit tata kelola informasi digital library menggunakan Framework COBIT5 Fokus domain EDM dan implementasi audit tata kelola digital library di perpustakaan UNP dalam menggunakan COBBIT5 fokus domain EDM di UNP. Jenis penelitian adalah penelitian kombinasi (mixed method). Penelitian dilakukan di Unit Kerja UPT Perpustakaan Universitas Negeri Padang. Informan penelitian diambil dengan teknik purposive sampling. Analisis data adalah analisis kualitatif, pengukuran TI COBIT 5 dan pengukuran resiko TI. Hasil penelitian didapatkan: 1) persoalan-persoalan layanan IT yang terjadi di perpustakaan UNP adalah belum bisa mengakses buku terbitan terbaru, belum ada sistem jual beli buku, Input data telat, pembatasan waktu peminjaman, pendendaan dihitung hari libur, buku lama masih bercampur dengan buku baru, sistem online belum dimanfaatkan untuk peminjaman, dan buku baru yang dipesan tidak sinkron, 2) Audit Tata Kelola Informasi Digital Library di perpustakaan UNP Menggunakan Framework COBIT5 Fokus Domain EDM termasuk baik, karena adanya keterkaitan yang jelas antara setiap proses TI yang ada pada perpustakaan UNP dengan setiap proses TI yang ada dalam kerangka kerja COBIT dan 3) implementasi audit tata kelola digital library di perpustakaan UNP dalam menggunakan COBBIT5 fokus domain EDM di UNP secara umum mengarah pada level 2, berarti proses-proses sudah diterapkan sesuai dengan standar yang ada.
##plugins.themes.academic_pro.article.details##
Hak Cipta :
Penulis yang mempublikasikan manuskripnya di jurnal ini menyetujui ketentuan berikut:
- Hak cipta pada setiap artikel adalah milik penulis.
- Penulis mengakui bahwa Ranah Research : Journal of Multidisciplinary Research and Development berhak menjadi yang pertama menerbitkan dengan lisensi Creative Commons Attribution 4.0 International (Attribution 4.0 International CC BY 4.0) .
- Penulis dapat mengirimkan artikel secara terpisah, mengatur distribusi non-eksklusif manuskrip yang telah diterbitkan dalam jurnal ini ke versi lain (misalnya, dikirim ke repositori institusi penulis, publikasi ke dalam buku, dll.), dengan mengakui bahwa manuskrip telah diterbitkan pertama kali di Ranah Research.
References
Kadir, Abdul. 2014. Pengenalan Sistem Informasi Edisi Revisi. Yogyakarta: CV Andi Offset.
Prasojo, Diat Lantip. 2013. Sistem Informasi Manajemen Pendidikan. Yogyakarta: UNY Press.
Sutabri, Tata. 2012. Konsep Informasi. Yogyakarta: CV Andi Offset.