Pengaruh Remunerasi Dan Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Padang Satu Kota Padang

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Maya Yuliani
M Fachri Adnan

Abstract

Remunerasi merupakan imbalan atau balas jasa yang diberikan kepada tenaga kerja atau sebagai akibat dari prestasi yang telah diberikan dalam rangka mencapai tujuan organisasi. fakta dilapangan menunjukan sampai saat ini pendapatan pemerintah kota padang dari sektor pajak belum maksimal jika dilihat dari target yang ditetapkan yaitu sebesar Rp.334,5 miliar. Realisasi penerimaan pajak daerah kota padang sumatera barat hingga oktober 2017 telah mencapai 71,83% atau Rp.240,3 miliar dari target tahunan senilai Rp.334,5 miliar. Belum tercapainya target pajak , pemerintah melalui dirjen pajak terus berusaha agar target yang telah ditetapkan bisa tercapai. Untuk itu Kinerja dari seorang pegawai sangat dibutuhkan dengan didorong oleh motivasi kerja dari pegawai itu sendri, karena setiap pegawai memiliki cara dan motivasi tersendiri dalam melakukan tugasnya. Salah satu upaya yang dilakukan kepala (KPP) pratama padang satu adalah dengan pemberian remunerasi kepada pegawai. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan korelasional. Pengumpulan data  dilakukan dengan penyebaran angket kepada para pegawai pajak pratama padang satu menggunakan penyusanan skala likert.Teknik analisis data menggunakan analisis korelasi sederhana dan analisis regresi berganda. Secara parsial hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pertama, remunerasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai pajak pratama padang satu sebesar 6%  selebihnya 94% dipengaruhi oleh faktor lain, kedua, remunerasi berpengaruh signifikan terhadap motivasi kerja sebesar 4% selebihnya 96% dipengaruhi oleh faktor lain, Ketiga, remunerasi dan motivasi kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai sebesar 7% dan selebihnya 93% dipengaruhi oleh faktor lain. Maka secara simultan disimpulkan bahwa remunerasi dan motivasi kerja berpengaruh terhadap kinerja pegawai KPP pratama padang satu kota padang.

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

How to Cite
Yuliani, M. and Adnan, M. F. (2020) “Pengaruh Remunerasi Dan Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Padang Satu Kota Padang”, Ranah Research : Journal of Multidisciplinary Research and Development, 2(2), pp. 256-265. Available at: https://jurnal.ranahresearch.com/index.php/R2J/article/view/270 (Accessed: 22November2024).

References

DAFTAR RUJUKAN
Arikunto, Suharsimi. 2010. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik-Revisi X. PT Rineka Cipta: Jakarta.

Rivai, Veithzal. 2011. Manajemen Sumber Daya Manusia Untuk Perusahaan. Jakarta: PT.Rajagrafindo Persada.
Sopiah. 2008. Perilaku Organisasi. Yogyakarta : Andi.
Sugiyono. 2011. Metode Penelitian Administrasi. Bandung: Alfabeta.
________.2012. Statistika untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta.
________.2013. Metode Penelitian, Kuantitatif, Kualitatif dan R& D. Bandung: Alfabeta.
Arikunto Suharsimi. 2013. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta:Rineka Cipta.

Jurnal dan Skripsi :
Holil, Muhamad. 2007 Pengaruh Motivasi dan Disiplin Kerja tehadap Kinerja Pegawai (Studi Kasus Kantor Pelayanan Pajak Badan Usaha Milik Negara. Fakultas Ekonomi Universitas Budi Luhur, Jakarta.
Palagia, Misail. 2012. Remunerasi, Motivasi, dan Kepuasan Kerja terhadap Kinerja Pegawai pada Kantor Pajak. Jurnal Manajemen Universitas Hasanuddin, Makasar
Assyahri Wahib, Adnan M Fachri 2018. Persepsi Mahasiswa Terhadap Kinerja BEM Dalam Melakukan Koordinasai Ormawa Selingkungan UNP. Journal of Education on Social Science Volume 2 Number 2 October 2018,
Maghfiroh, Alfit. 2015. Pengaruh Remunerasi, Motivasi Kerja Dan Disiplin Kerja Pegawai Pajak Terhadap Kinerja Pegawai Pajak Pada Kpp Madya Se – Jakarta. Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah, Jakarta.
Ernita Sri,Adnan M Fachri. 2019. “Pengaruh Model Scientific Inquiry Terhadap Motivasi Dan Hasil Belajar Tematik Siswa Kelas IV SD”. Jurnal Basicedu Volume 3 Nomor 2 Tahun 2019 Halaman 385-390.
Asmiatiningsih Sri, 2018. “Pengaruh Remunerasi, Motivasi Kerja Dan Kemampuan Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Kantor Pelayanan Pajak (Kpp) Pratama Raba Bima”. Sekolah Tinggi Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik (STISIP) Mbojo Bima

Undang-Undang
Peraturan Menteri Keuangan nomor 10/PMK.02/2006,Tentang Pedoman Penetapan Remunerasi Bagi Pejabat Pengelola, Dewan Pengawas Dan Pegawai Badan Layanan Umum
Website
Sumbar.antaranews.com.“Realisasi pajak daerah padang capai 71,83%”, https://sumbar.antaranews.com/berita/214128/realisasi-pajak-daerah-padang-capai-7183-persen, (diakses pada tanggal 1 juni 2018).