Komunikasi Outseal PLC dengan Smartphone

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Ozi Saputra

Abstract

erkembangan revolusi industry 4.0 saat ini semakin tidak terbatas dan mempengaruhi berbagai sektor. Transformasi proses produksi home industry dari awalnya menggunakan sistem manual/manusia menuju sistem otomasi peralatan yang dapat bekerja sendiri dengan tujuan akan meningkatkan produktifitas dan menekan biaya produksi. Karena kebutuhan manusia yang terus-menerus semakin meningkat, maka dituntut adanya alat yang dapat bekerja dengan baik dan tentunya alat tersebut aman digunakan oleh manusia. Salah satu upaya untuk mempermudah pekerjaan dalam proses produksi seperti proses menghidupkan dan mematikan mesin dari smartphone. Untuk mewujudkan tujuan tersebut, maka dibutuhkan controller yang mampu bekerja dengan baik. PLC (Programmable Logic Controller) merupakan controller yang dapat digunakan dalam proses menghidupkan dan mematikan mesin diindustri karena kehandalan dapat menghidupkan dan mematikan dari jarak jauh. Selain PLC sebagai kontroler memiliki kemudahan dalam pemograman dengan basis diagram ladder. Sistem menghidupkan dan mematikan mesin yang ada pada umumnya belum dapat di kendalikan dengan mengunakan device/peragkat lain berbasis smartphone.

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

How to Cite
Saputra, O. (2022) “Komunikasi Outseal PLC dengan Smartphone”, Ranah Research : Journal of Multidisciplinary Research and Development, 4(4), pp. 310-325. doi: 10.38035/rrj.v4i4.539.

References

Akhmad, Z., dkk. (2015). Implementasi Bluetooth HC–05 untuk Memperbarui Informasi Pada Perangkat Running Text Berbasis Android. Malang: Universitas Brawijaya
Anna, F. (2014). Pemanfaatan smartphone android sebagai sistem kontrol penerangan ruangan dan tirai otomatis berbasis mikrokontroler arduino. Tugas Akhir D4. Universitas Negeri Padang.
Athallah, M. F. (2020). Komparasi outseal plc terhadap plc di bagian pengemasan pada industri. Tugas Akhir. Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara: Program Studi Teknik Elektro
Bakhtiar, A. (2020). Panduan dasar Outseal PLC.
Capiel. (1982). Programmable Logic Controller. Artikel Ilmiah. Website:www.academia.edu
Muhammad, Ilham, Akbar. (2016). Rancang bangun alat sortir kematangan buah tomat berdasarkan komposisi warna menggunakan webcam. Laporan Tugas Akhir. Fakultas vokasi Universitas Airlangga.
Nugraha, Pratama, Andhika. (2015). Pintu informasi kegiatan dalam ruangan dengan komiunikasi serial dilengkapi alarm berbasis mikrokontroller. Proyek Akhir. Politeknik Negeri Bandung.
Sumardi. (2013). Mikrokontroller Belajar AVR Mulai Dari Nol. Yogyakarta: Graha Ilmu.
Turhamun, A. (2017). Rancang Bangun Pemisah Benda Logam dan Non Logam Menggunakan Elektro Pneumatic. Prodi Instrumentasi dan Otomasi Industri Jurusan Teknik Elektro Politeknik Negerii Lhokseumawe
Universitas Negeri Padang. (2011). Buku Panduan Penulisan Tugas Akhir/Skripsi. Padang: UNP.
Zainuri, S. T. (2006). Mesin Pemindah Bahan. Yogyakarta: Andi