Pengaruh Key Opinion Leader (KOL) Terhadap Jumlah Followers Instagram Tropikana Waterpark
##plugins.themes.academic_pro.article.main##
Published
Jun 13, 2024
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh Key Opinion Leader (KOL) terhadap jumlah followers Instagram Tropikana Waterpark dalam konteks teknologi informasi dan sistem informasi. Instagram merupakan platform media sosial yang populer dengan pengguna aktif yang terus meningkat, serta memiliki potensi sebagai sarana pemasaran yang efektif melalui implementasi metode pengambilan keputusan berbasis data. Jumlah followers di Instagram menjadi indikator keberhasilan akun dan strategi pemasaran, serta memiliki peran penting dalam meningkatkan exposure, keterlibatan, dan kredibilitas suatu akun. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan melibatkan data followers Instagram Tropikana Waterpark dan jumlah pengikut KOL yang terkait dengan akun tersebut. Data dianalisis menggunakan teknik regresi untuk menguji hubungan antara KOL dan jumlah followers. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh positif yang signifikan antara KOL dan jumlah followers Instagram Tropikana Waterpark. KOL yang memiliki jumlah followers yang besar dan kemampuan mempengaruhi keputusan dan tindakan followers-nya dapat membantu meningkatkan jumlah followers akun Instagram Tropikana Waterpark. Temuan ini memiliki implikasi penting bagi pengembangan aplikasi teknologi informasi dalam strategi pemasaran digital, terutama dalam memanfaatkan analisis data untuk mengoptimalkan engagement dan peningkatan jumlah followers. Penelitian ini memberikan kontribusi dalam pemahaman tentang pengaruh KOL dalam konteks media sosial, khususnya Instagram, serta menyoroti pentingnya kerja sama dengan KOL dalam strategi pemasaran yang didukung oleh teknologi informasi. Hasil penelitian ini dapat menjadi acuan bagi perusahaan atau akun bisnis lainnya yang ingin memanfaatkan potensi Instagram sebagai platform pemasaran yang efektif melalui kolaborasi dengan KOL, serta menerapkan teknologi informasi untuk meningkatkan efektivitas kampanye pemasaran mereka.
##plugins.themes.academic_pro.article.details##
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Hak Cipta :
Penulis yang mempublikasikan manuskripnya di jurnal ini menyetujui ketentuan berikut:
- Hak cipta pada setiap artikel adalah milik penulis.
- Penulis mengakui bahwa Ranah Research : Journal of Multidisciplinary Research and Development berhak menjadi yang pertama menerbitkan dengan lisensi Creative Commons Attribution 4.0 International (Attribution 4.0 International CC BY 4.0) .
- Penulis dapat mengirimkan artikel secara terpisah, mengatur distribusi non-eksklusif manuskrip yang telah diterbitkan dalam jurnal ini ke versi lain (misalnya, dikirim ke repositori institusi penulis, publikasi ke dalam buku, dll.), dengan mengakui bahwa manuskrip telah diterbitkan pertama kali di Ranah Research.
References
Fajar Rizki, M., Nugroho, E., & Abdul Kholik. (2024). Peningkatan Kesadaran Branding Tourist Information Center pada Desa Wisata Cisaat melalui Media Digital. Jurnal ISIP: Jurnal Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik, 20(2). https://doi.org/10.36451/jisip.v20i2.74 Merek Perusahaan Fotografi Muslim Aspherica. EProceedings …, 8(4).
Fitra Alfajri, M., Adhiazni, V., & Aini, Q. (2019). PEMANFAATAN SOCIAL MEDIA ANALYTICS PADA INSTAGRAM DALAM PENINGKATAN EFEKTIVITAS PEMASARAN. In Jurnal Ilmu Komunikasi (Vol. 8, Issue 2).
Heri Setiawan dan Jusmawi Bustan "Pengaruh Periklanan, Promosi Penjualan dan Pemasaran Langsung Terhadap Keputusan Kunjungan
Jacksen, J., Susanto, E. H., & Pandrianto, N. (2021). Analisis Key Opinion Leaders di Media Sosial dalamMembentuk Opini Khalayak. Koneksi, 5(1). https://doi.org/10.24912/kn.v5i1.10170
Kertamukti, R. (2018). Strategi Kreatif dalam Periklanan: Konsep Pesan , Media, Branding, Anggaran. In PT RajaGrafindo Persada.
Nadine, I., & ABIDIN, S. (2023). PENGARUH KONTEN INFORMASI PENCURIAN TERHADAP PERILAKU FOLLOWERS (STUDI KAUSALITAS AKUN INSTAGRAM @SEMUATENTANGBATAM). SCIENTIA JOURNAL : Jurnal Ilmiah Mahasiswa, 5(3). https://doi.org/10.33884/scientiajournal.v5i3.7710
Safitri, Y., & Ramadanty, S. (2019). Strategi Kampanye Public Relations melalui Peran Key Opinion Leader di Indonesia. Warta ISKI, 2(02).
Satyadewi, A. J., Hafiar, H., & Nugraha, A. R. (2017). Pemilihan Akun Media Sosial INSTAGRAM oleh HOLIDAY INN Bandung. Jurnal The Messenger, 9(2). https://doi.org/10.26623/themessenger.v9i2.459
Shahira Khoirunnisa, S., & Pinandito, A. (2023). Pengaruh Atribut Key Opinion Leader (KOL) pada Media Sosial Instagram terhadap Minat Beli Konsumen pada Bootcamp Online. Jurnal Pengembangan TeknologiInformasi Dan Ilmu Komputer, 7(4).
Sintha Wahjusaputri & Anim Purwanto, (2022). Statistika Pendidikan: Teori dan Aplikasi. CV. Bintang Semesta Media
Sugiyono, (2018). Metode Penelitian Kuantitatif. Alfabeta
Xiong, L., Cho, V., Law, K. M. Y., & Lam, L. (2021). A study of KOL effectiveness on brand image of skincare products. Enterprise Information Systems, 15(10). https://doi.org/10.1080/17517575.2021.1924864
https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2023/11/01/indonesia-masuk-5-besar-negara-dengan-pengguna-instagram-terbanyak-di-dunia#:~:text=Adapun%20jumlah%20pengguna%20Instagram%20di,sekitar%20103%2C3%20juta%20pengguna. Databoks cindy