IMPLEMENTASI PROGRAM PADANG PARIAMAN SEHAT (PPS) DI KABUPATEN PADANG PARIAMAN

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Yanni Ramadhani
Dasman Lanin

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengimplementasian dan dampak dari program Padang Pariaman Sehat (PPS) di Kabupaten Padang Pariaman khususnya di Kecamatan Batanag Anai. Adapun program ini dibuat karena untuk memberikan kepastian jaminan kesehatan kepada masyarakat,selain itu juga memberikan perlindungan kesehatan kepada masyarakat dalam pelayaan kesehatan tanpa deskriminasi dan menyunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan untuk mendapatakan pelayanan yang maksimal.Maka dengan program ini tenaga kesehatan langsung mengunjungi rumah masyarakat untuk pemeriksaan kesehatan. Penelitian ini menggunakan meode penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif.Dalam penelitian ini pemilihan informan dilakukan dengan cara purposive sampling. Teknik analisis dalam penelitian ini dilakukan dengan cara wawancara dan dokumentasi. Uji keabsahann yang digunakan adalah triangulasi sumber dan teknik analisis data yaitu dengan pengumpulan data,reduksi data, penyajian data dan pengagasan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukan bahwa masih dalam implentasi program Padang Pariaman Sehat ini belum terlaksana secara optimal karena dilihat dari komunikasi yang dilakukan oleh pelaksanan program, sumber daya peralatannya yang kurang memadai dan juga karakteristik yang dimiliki tenaga kesehatan dalam menjalankan program Padang Pariaman Sehat.

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

How to Cite
Ramadhani, Y. and Lanin, D. (2019) “IMPLEMENTASI PROGRAM PADANG PARIAMAN SEHAT (PPS) DI KABUPATEN PADANG PARIAMAN”, Ranah Research : Journal of Multidisciplinary Research and Development, 1(3), pp. 388 - 395. Available at: https://jurnal.ranahresearch.com/index.php/R2J/article/view/70 (Accessed: 18April2024).